Dosen FH: 1. Mega Dewi Ambarwati, M.H. ; 2. Dr. Merline Eva Lyanti, Mahasiswa: 1. Bertha Cahyadewi ; 2. Ricko Pratama, Dosen dan Mahasiswa tergabung dalam Tim penerima Hibah PT dari Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, yang berpartisipasi sebagai presenter dalam International Conference on Innovation and Community Engagement (ICoICE) 2024 di Theater Room Graha Wiyata Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya pada 31 Oktober hingga 1 November 2024. Dr. Merline Eva Lyanthi sebagai perwakilan tim mempresentasikan "EFFORTS TO MINIMIZE CONFLICTS BETWEEN SILAT SCHOOL GROUPS AT PERSAUDARAAN SETIA HATI TERATEE RAYON MEDAENG SILAT SCHOOL " Beliau membahas upaya dan bentuk meminimlisir konflik antar perguruan silat yang dapat mulai diupayakan khususnya di Perguruan Silat Setia Hati Teratee Rayon Medaeng, Waru, Kabupaten Sdoarjo. Menurut hasil penelitian dan pengabdian yang dilakukan, konsep dan bentuk-bentuk program upaya meminimalisir ini penting untuk menjaga keharmonisan hidup bermasyarakat dan berorganisasi khususnya bagi warga perguruan silat. ICoICE 2024 menjadi wadah bagi Ibu Mega, Ibu Meline dan tim mahasiswa untuk berdiskusi dan memaparkan hasil penelitian dan pengabdian yang dilaksanakan.
Untag Surabaya || Fakultas Hukum Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya