Studi Banding Fakultas Hukum Universitas Kristen Satya Wacana di Fakultas Hukum UNTAG Surabaya

  Kamis, 17 November 2022 - 11:03:11 WIB   -     Dibaca: 126 kali

Studi banding prodi S1 Fakultas Hukum Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) kepada S1 Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (UNTAG Surabaya) tanggal 16 November 2022. Kunjungan Studi diterima di G205 oleh Dekan Fakultas Hukum UNTAG Surabaya bapak Slamet dan sambutan kunjungan oleh Dr. Cristina Maya Indah. Kunjungan ini bertujuan untuk membandingkan kurikulum dan proses pembelajaran serta penelitian. 
Program Studi S1 UKSW banyak Studi tentang pelaksanaan MBKM dan design kurikulum. Ibu Cristina menyatakan bahwa prodi S1 belum menerapkan sepenuhnya MBKM karena masih akan melakukan perubahan kurikulum. Sedangkan ibu Wiwik Afifah selaku kaprodi S1 Fakultas Hukum UNTAG menyampaikan bahwa sejak 2020 memiliki kurikulum Baru hasil rekonstruksi dengan memasukkan konsep MBKM. Saat ini MBKM yang berjalan di prodi antara lain pertukaran mahasiswa, magang, magang dan Studi independen bersertifikat yang diselenggarakan DIKTI, membangun desa atau KKN Patriot Mengabdi dan Riset. 
UKSW saat ini memiliki 2 model magang yaitu magang 3 sks dan magang 12 sks yang dilakukan di semester antara ganjil dan genap. Sedangkan di UNTAG Surabaya, magang 2 sks dilakukan di libur perkuliahan selama 40 hari efektif. Adapun magang MBKM dilakukan selama 4-5 bulan selama 1 semester.

Berikut link untuk dokumentasi studi banding https://drive.google.com/drive/folders/152W1XZSjJCkXByKWMmpOcuDW2LKqaDqK?usp=share_link


Untag Surabaya || Fakultas Hukum Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya