Pengabdian Kepada Masyarakat secara Mandiri

  Minggu, 25 Juli 2021 - 10:34:39 WIB   -     Dibaca: 279 kali

Ditengah pandemi Covid-19 Mahasiswi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya melakukan KKN atau pengabdian masyarakat secara mandiri yang dilakukan dilingkungan domisili masing-masing. Kegiatan KKN ini berlokasi di Kelurahan Rungkut. 

Sarah Utaridyaningrum adalah salah satu mahasiswi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya Program Studi Ilmu Hukum yang melaksanakan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dimulai dari tanggal 3 Juni 2021 sampai dengan 15 juni 2021. Dan dibimbing oleh Dosen Pendamping Lapangan Dr. Tomy Michael, S.H., M.H.

Program KKN yang dijalankan adalah pembuatan hasil karya dari anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar yaitu membuat tepak pensil dari sedotan serta membagikan masker dan alat tulis. Hal ini bertujuan agar dapat mengurangi penyebaran penularan Covid-19 serta membantu memenuhi perlengkapan sekolah anak-anak tersebut.


Untag Surabaya || Fakultas Hukum Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya