Pertemuan dengan orang tua mahasiswa FH Untag Surabaya angkatan 2019 pada 30 November 2019 ini dibuka dengan tarian khas Banyuwangi yang dibawakan UKM Tari Untag Surabaya kemudian dilanjutkan dengan pengenalan visi dan misi FH Untag Surabaya serta kurikulum selama perkuliahan. Diskusi kurikulum terkait capaian pembelajaran, sistem perkuliahan hingga kompetensi dari lulusan. Kaprodi S1 Wiwik Afifah menyampaikan bahwa para mahasiswa juga melakukab tridarma pengabdian seperti penyuluhan hukum dan menyertakan luaran berupa buku ber-ASBI dan hak cipta. Kegiatan ini juga diikuti dengan tanya jawab dari orang tua mahasiswa dan ditutup dengan pemilihan Ketua IKOMA 2019 dari orang tua mahasiswa Marcelino Donato Anjelo Francisco Lokollo yang dipandu oleh dosen Kristoforus Laga Kleden.
Untag Surabaya || Fakultas Hukum Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya