Pembekalan KKN Non Reguler Semester Gasal 2020/2021

  Sabtu, 07 November 2020 - 10:33:14 WIB   -     Dibaca: 485 kali

KKN Non Reguler Semester Gasal 2020/2021 Untag Surabaya diikuti oleh 298 mahasiswa dan berlangsung mulai 21 November 2020 hingga 3 Januari 2021. Dalam pembekalan awal yang dibuka Rektor Untag Surabaya Dr. Mulyanto Nugroho, M.M., CMA., CPA., pada 7 November 2020 memfokuskan pada pemulihan ekonomi di era normal baru. Sebagai Universitas yang memiliki prestasi 50 besar di Indonesia, Rektor mengharapkan KKN ini menghasilkan luaran yang dapat mengoptimalkan diri seperti paten ataupun hak cipta. Dalam konteks demikian, mahasiswa peserta KKN akan memberikan sumbangsih keilmuan di domisili masing-masing dimana tersebar berbagai pulau di Indonesia. Hal ini tentu saja memberikan dampak yang langsung bagi masyarakat karena kerjasama ini berlangsung secara berkelanjutan. Dari FH Untag Surabaya, Dosen Pendamping Lapangan dilakukan oleh Tomy Michael yang juga memiliki sertifikasi kompetensi internasional dalam perencanaan keuangan sehingga perpaduan dengan mahasiswa akan menghasilkan yang sangat beragam.


Untag Surabaya || Fakultas Hukum Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya